01 Desember, 2011

Ac hemat energi

Cuaca panas dan hawa pengap di dalam rumah hampir bisa dijumpai di setiap rumah di kota-kota besar seperti Jakarta.
Setiap keluarga menginginkan rumah yang sejuk dan nyaman untuk tinggal, untuk itu dibutuhkan perangkat Air Conditioner yang bisa mengatur suhu yang ada didalam rumah sesuai dengan keinginan.
Kendala terbesar yang dihadapi para calon pembeli adalah AC yang beredar dipasaran sebagian besar membutuhkan daya listrik yang cukup besar, tengok saja AC dengan kapasitas 1 PK bisa membutuhkan daya 900 sampai 1200watt dan untuk kelas 1/2PK bisa membutuhkan daya 600 sampai 900watt. Tentunya tidak semua rumah memiliki daya sebesar tersebut, belum lagi dibagi untuk perangkat elektronik lainnya seperti pompa air, TV, kulkas dll. Hal ini yang sering membuat calon pembeli mengurungkan niat untuk membeli AC.
Atau anda saat ini sudah memasang AC di rumah dan selalu mendapatkan tagihan listrik yang besar setiap bulannya. Saatnya anda beralih ke AC hemat energi.
Bagi anda yang rumahnya hanya memiliki daya 900 sampai 1200 watt, jangan berkecil hati. Saat ini PT. Sharp sudah meluncurkan AC hemat energi dengan konsumsi daya 240watt. Anda tidak perlu kuatir listrik di rumah padam tiba-tiba (jeglek). Anda bisa menikmati hembusan udara sejuk dan sehat dengan fasilitas plasmaclusternya yang bisa memurnikan dan membunuh virus penyakit.
Produk tersebut bernama Sharp Eco Inverter Plasmacluster Type AH-XP5MSY dengan kapasitas 1/2 PK sangat cocok untuk ditempatkan di kamar tidur dengan ukuran 3m x 4m. AC ini hanya butuh 240watt dan sudah berteknologi Inveter.
Teknologi Inverter saat ini menjadi sangat populer di perangkat AC karena bisa menghemat energi listrik sampai 60% lebih hemat dari pada AC tanpa Inverter.
Karena disegmen AC 1/2PK baru Sharp dan Daikin yang menerapkan teknologi inverter, maka AC tersebut banyak diburu calon konsumen. Banyak yang kesulitan mendapatkan AC tersebut karena memang sedang over booking, banyak store elektronik besar juga kesulitan mendapatkan AC produksi Sharp ini (karena harga lebih murah dari pada produk Daikin jadi banyak yang membeli Sharp).
Jika anda berminat untuk membeli AC Sharp Eco Inverter Type AH-XP5MSY bisa menghubungi Dia Shop di 021-71333821. Harga berkisar Rp. 3.5 juta (sudah termasuk biaya kirim, ongkos pasang, pipa dan kabel listrik). Harga bisa negosiasi sesuai tempat tinggal calon pembeli.
Baca juga :
1. Sharp Inverter
2. AC Inverter

1 komentar:

  1. thank oinfonya ...cuma masalahnya di kota saya blm ada garansi produksnya jadi kalau ada kerusakan haraus bawa kesurabaya dgn menunggu yg sangat lama ...

    BalasHapus