13 November, 2010
Merawat Accu
Aki soak jangan buru-buru dibuang. Berikut ini adalah tips agar aki yang sudah soak bisa nyala kembali dan untuk aki baru yang biasanya hanya tahan maksimal 2 tahun bisa berumur 3 sampai 4 tahun. Namun tips ini hanya berlaku untuk aki tipe basah (lead acid batterai) sedangkan aki jenis kering (free maintenance) tidak bisa dilakukan.
Berikut adalah tipsnya:
1.Siapkan aki yang soak atau aki yang ingin diperpanjang umurnya.
2.Beli serbuk kimia dengan nama EDTA teknik (Na4) di toko-toko kimia, harga sekitar Rp.30.000 untuk 1/2 kg.
3.Tuang 1 sendok makan bubuk EDTA dan campur dengan 150ml air aki (aqua destilata) tutup biru bukan accu zuur (H2SO4)tutup merah, aduk hingga larut.
4.Tuangkan ke masing-masing lubang cell aki dan biarkan beberapa saat.
5.Sebaiknya untuk aki yang habis strumnya, segera dicharge. sedangkan aki yang masih kuat biarkan saja.
6.Lakukan perawatan ini minimal 3 bulan sekali, rasakan manfaatnya.
Baca juga artikel terkait lainnya:
Memperbaiki Sein Mati
Tentang ban mobil
Jenis Oli Mesin
Merawat Isuzu Panther
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Terima kasih pak Eko atas sharingnya, sungguh amat bermanfaat bagi para Panther mania.....
BalasHapuspak ini akinya harus di kuras dulu nggak? dan setelahnya perlu di kuras lagi nggak?
BalasHapusTidak pelu dikuras pak...cukup tambahkan saja cairan EDTA tersebut. Lihat level cairan accu apakah sudah dalam ambang batas, jika kurang tambahkan lagi dengan air accu.
Hapuspak eko??saya mo nanya??
BalasHapusapa boleh juga untuk aki sepeda motor??
boleh untuk aki mobil maupun motor gan..yang penting akinya jenis aki basah bukan yang jenis maintenance free..
Hapuspak eko! itu brapa ml larutan yang harus dimasukkan kedalam setiap lubang aki??
BalasHapusSangat bermanfaat dan membantu. Mas, kaLau akinya sudah lama mati msh bisa diberi cairan EDTA..?
BalasHapusKalau sudah lama mati, kemungkinan sembuh agak kecil..namun tidak ada salahnya dicoba.
Hapussampai jumlah larutannya diantara tanda upper dan lower pada accu tersebut
BalasHapusMau nanya Mas,singkatan dr EDTA itu apa mas ? Apa smua toko kimia tau klo kt nyebut nama itu...ilmu panjenengan sangat bermanfaat.. smoga dilipat gandakan pahala panjenengan oleh NYA.....amin...amin...amin...
BalasHapusEDTA itu singkatan dari Ethylenediaminetetraacetic acid, atau bahasa umumnya EDTA Teknis. Toko kimia hampir sebagian besar punya barang ini. Terimakasih atas doanya, mohon maaf baru bisa balas karena kesibukan pekerjaan diluar kota ya mas..
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusaki mobil saya seminggu yg lalu sy charge,kmdian skrg si kucing kok ngambek gak mau di starter ya....mohon penjelasannya dari suhu!
BalasHapusbiasanya memang usia aki yang sudah saatnya diganti baru Gan..
Hapussekedar sharing ...pada penggunaan normal accu diesel bisa 2,5 thn
BalasHapusNice share Pak Widodo, memang membeli accu bisa dikatakan ada faktor untung juga. karena umur accu ya rata-rata 1-2 tahun.
HapusAda juga faktor perawatan dan pemakaian kendaraan.
Untuk kendaraan yang sering dipakai jalan jauh akan cenderung memiliki usia accu yang lebih lama karena accu akan terisi setrum secara maksimal. berbeda dengan kendaraan yang sering jalan jarak pendek, saat accu masih belum terisi maksimal sudah harus mengeluarkan dayanya untuk stater dan beban listrik lainnya, ini membuat accu sering kurang setrumnya.
Mantab infonya
BalasHapusTadi bapak bilang campurannya 1 sendok teh buat 150 ml air aki, itu yg 150 ml / kamar atau dibagi rata utk semua kamar pak? Trimakasih buat infonya pak
BalasHapusdibagi sesuai dengan kebutuhan tiap cell accu..sesuaikan level air accu dengan level antara min dan max.
Hapusjika masih kurang maka bikin larutan lagi dengan takaran tersebut
pak eko..klau aki saya ganti dgn aki yg lbh besar amperenya apa gk masalah?standat 60a saya ganti 70a,apa ada pengaruh d pengisiannya?terima kasih..wassalam...semoga pak eko sehat selalu
BalasHapusMaaf bantu jawab
HapusSilahkan gan
Kalau cuma selisih sedikit gpp gan
Semisal standard 60A diganti 65/70A
Kalau selisih banyak kadang pengaruh di pengisian tidak bisa maksimal gan